Unik, Ada SPG Syariah di Depot Domba Ini
Oleh: Ferry Prakosa
Jurnal Bandung – Pada masa-masa menjelang Idul Adha, para pedagang belomba untuk menempuh berbagai cara unikĀ untuk menarik perhatian pembeli. Ada yang dengan memberi diskon khusus dan ada pula yang menghadirkan Sales Promotion Girls (SPG).
Salah satunya yang berada di kawasan Jalan Tubagus Ismail, Kota Bandung. Tidak hanya SPG, konsep tempat penjualan dinamai cafe. “Ini mirip cafe tenda, dan yang bikin unik disini ada SPG,” tutur Humas dan Marketing depot domba Amanah, Rahmat Riza kepada Jurnal Bandung, Sabtu (27/9).
Dia menjelaskan, para wanita ini sebelumnya bertugas untuk menyambut konsumen dan untuk menerangkan keadaan hewan-hewan Qurban yang akan dijual. Namun dengan seiring berjalannya waktu dinamailah SPG Syariah.
Di depot yang terletak di Jalan Tubagus Ismail ini, terdapat 12 orang SPG yang bertugas secara bergantian setiap harinya. Ia menambahkan, SPG itu berasal dari berbagai latar belakang, diantaranya Mahasiswa, Ibu rumah tangga, dan juga Wiraswasta. “Mereka (SPG) bertugas di shift setiap harinya,” katanya.
Menurut Riza, Depot Domba Amanah yang mengkhususkan menjual domba dari kisaran Rp 2 Juta sampai dengan Rp 4 juta buka selama 24 jam dalam seminggu.