Tiga Nama Akan Bersaing Raih Jabatan Kadinkes Jabar
Oleh: Yuga Khalifatusalam
Jurnalbandung.com – Kekosongan jabatan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Jawa Barat akan segera diisi.
Kini, Pemprov Jabar sudah mengantongi tiga nama yang akan dipilih Gubernur Jabar Ahmad Heryawan untuk menggantikan mantan Kadinkes Jabar Alma Lucyati yang pensiun per 1 November 2016 lalu itu.
Ketiga nama itu adalah Asisten Perekomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Pemkab Bandung Barat, Kadinkes Kota Bandung Ahyani Raksanagara, dan Direktur Utama Rumah Sakit Paru Rotinsulu HA Rotinsulu.
Ketua Panitia Seleksi Pimpinan Tinggi Pratama Kadinkes Jabar Ahmad Hadadi menjelaskan, untuk menjadi Kadinkes Jabar tidaklah mudah karena harus melalui serangkaian tahapan seleksi.
“Dari delapan nama, dipilih empat nama. Setelah itu, diseleksi lagi menjadi tiga besar. Kemudian, menjadi kewenangan Gubernur untuk menentukan siapa yang akan menjabat Kadinkes Jabar,” jelasnya.
Hadadi melanjutkan, sejumlah tahapan seleksi yang harus diikuti para kandidat Kadinkes Jabar itu, di antaranya seleksi administrasi, seleksi kesehatan, seleksi pisikometri, dan seleksi kemampuan pembuatan makalah