Rangkaian Hari Jadi Jawa Barat ke 77, Ridwan Kamil Launching Film Kabayan Milenial
Oleh: Redaksi
Jurnalbandung.com – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menilai masyarakat sudah sangat haus hiburan pasca pandemi covid-19. Menurut dia, antusiasme masyarakat terhadap dunia hiburan cukup tinggi, dari mulai ingin menyaksikan konser musik dan nonton film.
Dalam rangka memperingati hari jadi Jawa Barat yang ke 77, selain ada konser musik yang diisi oleh artis-artis nasional, pria yang akrab disapa Emil ini pun mengungkapkan ada launching film kabayan milenial.
“Film kabayan milenial yang mengusung ide cerita tentang budaya Sunda. Ini adalah sebuah kebangkitan industri film yang membawa isu lokal,” katanya kepada wartawan usai launching film Kabayan Milenial di Gedung Sate, Jumat (19/8/2022).
Produser Film Kabayan Milenial Pam Riyadi menjelaskan, hari Jadi Jawa Barat ke 77 ini dijadikan momentum untuk launching film Kabayan Milenial. Menurut Pam, ini waktunya sangat pas, pasalnya film Kabayan Milenial ini menceritakan sosok Kabayan yang selama ini menjadi ikonik Jawa Barat.
“Sosok kabayan disini sangat berbeda, pasalnya Kabayan Milenial ini sosok yang cerdas dan rajin. Kita restorasi sosok kabayan yang selama ini dikenal pemalas,” katanya.
Dia berharap, dengan adanya perubahan karakter kabayan ini bisa memotivasi masyarakat dengan sosok kabayan milenial.
“Jadi, nanti di masyarakat akan ada kata-kata ‘tuh kamu teh kudu jiga si kabayan anu rajin,” katanya.
Film Kabayan Milenial ini akan ditayangkan pada bulan September mendatang di TVRI Nasional.