Oded Ngaku Semakin Mesra dengan Emil

Oleh: Ferry Prakosa

foto net
foto net

Jurnal Bandung – Selama satu tahun “berduet” memimpin kota Bandung, Wakil Walikota Bandung Oded M Danial, merasa belum ada kenangan yang berbekas selama memimpin kota Kembang. “Saya belum ada yang merasa berbekas yang sangat kuat,” katanya di Balaikota Bandung, Selasa (16/9).

Yang jelas menurut dirinya, ia memposisikan diri sebagai wakil walikota yang bertugas ‘membackup’ Ridwan Kamil sebagai Walikota Bandung sampai dengan 2018 nanti.

Oded pun mengklaim selama satu tahun berpasangan dengan Emil, belum pernah ada gesekan, bisa dikatakan mesra. “Alhamdulillah saya belum pernah mengalamai gesekan,” tegasnya.

Ia pun menceritakan jika ada masalah berat mengenai kota Bandung, EmilĀ  selalu berkomunikasi, bahkan mendatangi rumah kediaman Oded. “Bahkan jika ada masalah berat, beliau (Emil) selalu telepon saya. Mang abi hoyong tepang (mang saya pingin bertemu),” tuturnya.

Bahkan dalam satu momen, Emil selaku walikota bertanya pada Oded, kenapa jarang tampil di media?. Bagi Oded yang terpenting dirinya tidak cemburu.

“Yang pentingnya saya tidak cemburu, saya tidak pernah protes silahkan saja. Saya tugasnya memback up saja,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan