Muswil Tetapkan Ahmad Syaikhu Sebagai Ketua DPW PKS Jabar

Oleh: Redaksi

Foto net
Foto net

Jurnal Bandung – Musyawarah Wilayah (Muswil) IV Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat akhirnya menetapkan Ahmad Syaikhu sebagai Ketua DPW PKS Jabar.

Selain Ahmad Syaikhu, Muswil IV DPW PKS Jabar pun menetapkan 8 orang lainnya sebagai Dewan Pengurus Tingkat Wilayah (DPTW) PKS Jabar periode 2015-2020.

Ke-8 orang tersebut adalah Ridho Budiman Utama (Wakil Ketua DPW), Abdul Hadi Wijaya (Sekretaris Umum DPW), Nur Supriyanto (Bendahara Umum DPW), Oded M Danial (Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah/MPW), Qurtifa Wijaya (Sekretaris MPW), Abdul Jabbar Majid (Ketua Dewan Syariah Wilayah/DSW), Tetep Abdul Latief (Sekretaris DSW), dan M Sabiqin (Ketua Bidang Kaderisasi).

Ketua DPW PKS Jabar terpilih Ahmad Syaikhu menyatakan, pihaknya akan melanjutkan program-program kerja yang telah dirintis kepengurusan DPW PKS Jabar sebelumnya. Bahkan, pihaknya siap melakukan berbagai upaya percepatan agar target partai dapat tercapai.

“Apalagi, Jabar ini diandalkan di tataran nasional. Jika raihan suara Jabar optimal, maka akan memberikan dukungan di tingkat nasional,” ungkap Syaikhu dalam konferensi pers seusai Muswil IV DPW PKS Jabar di Hotel Grand Aquila, Jalan Pasteur, Kota Bandung, Sabtu (10/10).

Meskipun begitu, Syaikhu mengakui, kepemimpinan yang diembannya ini tak bisa berjalan sendiri. Namun, perlu dukungan dari seluruh kader PKS dan masyarakat agar apa yang dicita-citakan dapat tercapai dan Jabar akan lebih baik di masa-masa yang akan datang.

Disinggung soal jabatannya sebagai Wakil Wali Kota Bekasi, Syaikhu menjelaskan, secara aturan partai, hal itu tidak menjadi masalah. Dirinya meyakinkan mampu membagi tugas antara Ketua DPW PKS Jabar dan Wakil Wali Kota Bekasi.

“Saya tidak akan mencampuradukan. Akan dipilah tugas negara dan tugas partai. Contoh kecilnya saja, saya ke sini (acara muswil) menggunakan mobil pribadi dan tanpa ajudan. Pemilahan penting karena menyangkut indepedensi yang jika tidak dilakukan akan menyulitkan kita semua,” terangnya.

Tinggalkan Balasan