Mantan Gubernur Jabar ini Puji Kinerja Dispenda Jabar
Jurnal Bandung – Gubernur provinsi Jawa Barat priode 2004-2009 Danny Setiawan kagum terhadap kinerja Dispenda yang dinahkodai oleh Plt Kadispenda Iwa Karniwa. Menurut Danny, saat ini Dispenda Jabar mengelola PAD cukup besar sehingga dibutuhkan kinerja yang baik, agar pengelolaan PAD tersebut juga baik.
Menurut pria yang juga mantan Kadispenda Jabar tersebut, Dispenda memegang peranan penting dalam sebuah roda pemerintahan. Pengelolaan pendapatan asli daerah (PAD) menurutnya menjadi nyawa penting pemerintah menjalankan program kesejahteraan masyarakat.
Menurutnya, perkembangan Dispenda saat ini sudah terbilang maju terutama dalam menggaet potensi pemasukan dan PAD. “Jaman saya Kadispenda, PAD yang ada hanya setengah triliun, sekarang Rp14 triliun bahkan target Rp17 triliun ini luar biasa,” kata Danny dalam sambutan acara Halal bihalal di Dispenda Jabar. Rabu (6/8).
Danny menilai kondisi ini menunjukan jika pengelolaan keuangan dan potensi daerah di Jabar cukup besar untuk terus digali demi kesejahteraan masyarakat. “Dispenda kita nggak perlu ngantor juga tinggal tekan tombol sistemnya sudah jalan, tapi bukan itu utamanya. Yang penting Dispenda memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat,” katanya.
Plt.Kadispenda Jabar Iwa Karniwa sendiri mengatakan ke depan Dispenda memiliki tanggung jawab besar karena mengelola seluruh arus kas keuangan daerah. Guna menggenjot potensi pajak kendaraan misalnya, mulai 2014 ini pihaknya menggeber sensus kendaraan.
Dengan program ini pihaknya optimistis Dispenda bisa memaksimalkan potensi pemasukan demi PAD Jawa Barat. “Ini didukung oleh kinerja aparatur Dispenda yang sangat solid,” ujarnya. (JB-01)