Kecewa Hasil Revitalisasi Gasibu, Aher: Ini Nih Akibat Tender Hanya Memenangkan Harga yang Efisien‎

Oleh: Yuga Khalifatusalam

Foto net
Foto net

Jurnal Bandung – ‎Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan kecewa dengan hasil pengerjaan revitalisasi lapangan Gasibu, Kota Bandung.

Kekecewaan tersebut terjadi ketika orang nomor satu di Jabar itu melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Lapangan Gasibu.

Pria yang akrab disapa Aher ini mengatakan, jika dilihat selintas, revitalisasi Lapangan Gasibu ini memang cukup baik.

Namun, kata dia, jika diperhatikan secara teliti, banyak pengerjaan yang tidak sesuai spesifikasi.

Aher mencontohkan, terdapat kemiringan di bangian tangga. Sehingga, air hujan tidak bisa mengalir ke saluran dan mengakibatkan genangan air. ‎

“Ada kemiringan anak tangga yang tidak mampu mengalirkan air. Ketika hujan, air tersebut malah menggenangi anak tangga bukan mengalirkannya,” ungkap Aher kepada jurnalbandung.com di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Kamis (13/10).

Aher menilai, pengerjaan yang asal-asalan tersebut dikarenakan pemenang tender tidak terlalu memikirkan spek yang diharapkan.

“Ini nih akibat tender hanya memenangkan harga yang efisien‎, tapi tidak sesuai dengan spek,” ucapnya kesal.

Selain itu, Aher juga menyoroti penanaman pohon yang juga terlihat asal-asalan. Tiang pancang penahan pohon tersebut memakai kayu bekas dan menggunakan tali police line untuk mengikatnya.

“Ini nih tidak serius, kalau kita lihat di luar negeri untuk pemancangan pohon pun dikerjakan serius,” tambahnya.

Aher mengatakan, pihaknya akan segera menegur pengembang melalui dinas terkait.

Sebab, kata dia, bukan tidak mungkin ada temuan lain yang tidak sesuai spek yang diharapkan.

“Ya kalau secara teknis dinas terkait yang lebih tahu,”ucapnya.

Ke depan, pihaknya akan mengubah mazhab tender dengan tidak hanya mengedepankan efisiensi saja, namun kualitas terbaik dengan harga wajar.

“Percuma efisien tapi kalau kualitas, spek, dan volumenya dikurangi,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan