Ini Alasan Gerindra Kepincut Deddy Mizwar di Kancah Pilgub Jabar 2018
Oleh: Yuga Khalifatusalam
Jurnalbandung.com – Nama Deddy Mizwar dalam dunia politik kini sudah sangat populer. Pria yang menjabat Wakil Gubernur Jawa Barat ini mampu beradaptasi cepat dalam dunia politik dan pemerintahan.
Terbukti, Deddy Mizwar diberikan kepercayaan penuh oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan untuk konsen membangun sektor budaya dan lingkungan Jabar.
Jika ditilik lebih dalam, sebenarnya, Deddy Mizwar ini bukan orang baru dalam dunia politik. Pasalnya, menurut informasi, aktor kawakan itu ternyata merupakan salah satu pendiri Partai Demokrat, meski kini, dia sendiri tidak tercatat sebagai kader partai besutan mantan Presiden Soesilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.
Se bagai Wakil Gubernur Jabar, Deddy Mizwar dikenal sebagai sosok yang nothing to lose. Deddy kerap mengeluarkan pernyataan berani demi sebuah kebenaran. Bahkan, seringkali statementnya itu membuat “panas kuping” pihak-pihak yang bertentangan dengannya.
Namun, di balik semua itu, gaya kepemimpinan Deddy Mizwar ini ternyata membuat banyak politisi berdecak kagum. Terlebih, selama ini, Deddy Mizwar pun dikenal “lurus-lurus saja” dalam menjalankan perannya sebagai Wakil Gubernur Jabar.
Pribadi yang agamis ini membuat beberapa partai berkeinginan mengusungnya untuk maju di pertarungan Pemilihan Gubernur Jabar 2018. Adalah Partai Gerindra yang kini sudah kepincut gaya kepemimpinan Deddy Mizwar tersebut.
Hal itu diakui Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Jabar Ricky Kurniawan. Bahkan, dia menyatakan, dirinya siap mendukung dan mendorong Deddy Mizwar dalam kancah Pilgub Jabar 2018. Apalagi, kata dia, sosok Deddy Mizwar dikenal sangat dekat dengan masyarakat.
“Secara pribadi saya siap mendukung Kang Demiz (Deddy Mizwar) untuk maju di Pilgub Jabar nanti. Dia sosok yang ideal untuk Jawa Barat,” jelas Ricky.
Dia mengungkapkan, figur Deddy Mizwar sangat dikenal oleh masyarakat Jabar. Bahkan popularitas dan elektabilitasnya pun cukup tinggi di masyarakat.
“Kang Demiz ini dikenal sangat agamis di masyarakat Jawa Barat sehingga kita sangat mendukungnya,” katanya.
Ricky mengungkapkan, saat ini, komunikasi politik antara partainya dengan Deddy Mizwar terjalin baik. Bahkan, beberapa waktu lalu, Deddy Mizwar sempat bertemu dengan Wakil Ketua Umum Bidang Politik Dalam Negeri dan Pemerintahan Fadli Zon.
“Partai Gerindra kian dekat dengan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, kedekatan tersebut terjadi saat pertemuan Deddy Mizwar Fadly Zon usai menghadiri suatu acara di Megamendung, Bogor,” ungkapnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, nama Deddy Mizwar akan dibahas dan diusulkan ke DPP Gerindra.
“Iya Deddy Mizwar masuk pembahasan kami,” sebutnya.