I Made Wirawan Berharap, bisa Curi Poin di Surabaya
Oleh : Gatot Poedji Utomo
Jurnal Bandung – Setelah mendapatkan poin penuh saat menantang Mitra Kukar, Penjaga gawang utama Persib Bandung I Made Wirawan, berharap bisa mengulang kesuksesan kembali tim maung Bandung saat menantang Persibaya Surabaya.
“Mudah-mudahan pertandingan kedepan kita bisa menampilkan pertandingan yang maksimal seperti kemarin. Mudah-mudahan usaha dan kerja keras kita berbuah manis nanti,” katanya kepada wartawan saat dihubungi telepon. Sabtu (11/10).
Dalam kesempatan tersebut dia bersyukur karena telah mendapatkan point penuh saat menantang Mitra Kukar.
“Untuk Pertandingan kemarin (10/10) yang pastinya saya senang, karena jika melihat pertandingan, kita main terbuka dan saling menyerang. Yang paling menyenangkan dan harus disyukuri adalah kita menjadi pemenang,” katanya.