Hari Korpri Harus Dijadikan Momentum Peningkatan Pelayanan

Oleh: Yuga Khalifatusalam

foto net
foto net

Jurnal Bandung – Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan berharap, peringatan Hari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-43 menjadi momentum untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

“Harus dijadikan momentum untuk meningkatkan pelayanan masyarakat yang lebih prima, tanpa ada diskriminasi, manipulasi, korupsi, dan gratifikasi,” katanya kepada Jurnal Bandung di Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (1/12).

Selain itu, gubernur yang akrab disapa Aher ini berharap, Korpri bisa menjadi organisasi yang profesional.

“Dengan demikian, Korpri harus tampil sebagai sebuah organisasi yang isinya adalah para PNS profesional dan mampu menghadirkan layanan publik yang sangat prima, sangat baik, mudah, dan cepat,” paparnya.

Selain upacara, dalam peringatan Hari Korpri tahun ini, Pemprov Jabar juga menggelar Lomba Paduan Suara yang diikuti seluruh anggota Korpri kabupaten/kota se-Jawa Barat.

Selain itu, digelar pula Bakti Sosial yang diprakarsai ibu-ibu Dharma Wanita, Penanaman Pohon, dan Pekan Olahraga Pemerintah Daerah (Porpemda) Jabar yang akan dimulai besok.

Tinggalkan Balasan