Digelar di Mall dan Hadirkan Artis Sunda, Sosialisasi Perizinan Online Dinilai Bisa Lebih Diterima Masyarakat

Oleh: Farid Pratama

Foto net
Foto net

Jurnal Bandung – Setelah gencar menyosialisasikan Hayu Bandung di sejumlah kecamatan, Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPPT) Kota Bandung kali ini memilih sebuah mall sebagai tempat sosialisasi program perizinan berbasis online tersebut.

Sosialisasi terbuka itu digelar di Giant Pasteur Hyper Point, di Jalan Surya Sumantri (Pasteur), Kota Bandung, Selasa (16/6). Sosialisasi pun mendapat apresiasi yang cukup baik dari pengunjung mall.

Sebelumnya, BPPT Kota Bandung pun menggelar sosialisasi serupa di sejumlah kantor kecamatan, seperti di kantor Kecamatan Sumur Bandung yang merupakan representasi wilayah Cibeunying dan di kantor Kecamatan Ujungberung sebagai representasi wilayah Ujungberung dan sekitarnya.

Dalam acara sosialisasi tersebut, hadir pula Kepala BPPT Kota Bandung Ema Sumarna, Camat Cicendo Fajar, dan Anggota DPRD Kota Bandung Aan Andi Purnama, Agus Cahyana, dan Uung Tanuwijaya.‬

‪Dalam sambutannya, Ema Sumarna menyampaikan bahwa BPPT ingin menjadi bagian dalam proses reformasi birokrasi yang baik di Pemkot Bandung, dengan memberikan kemudahan dalam proses perizinan bagi masyarakat.

“Dulu kalau mau melakukan perizinan harus ngantre, lama, dan menyita waktu. Yang dulunya 10 langkah untuk membuat perizinan, sekarang hanya 3 langkah,” tegas Ema.

Sementara itu, Andi, sapaan Aan Andi Purnama mengapresiasi kegiatan sosialisasi tersebut. Andi yang kini duduk di Komisi B DPRD Kota Bandung itu menilai, perizinan online ini bagus dan banyak manfaatnya.

“Dengan sistem online, masyarakat dapat melakukan transaksi perizinan di mana saja. Namun, karena sistem ini baru, maka harus disosialisasikan kepada masyarakat,” ujar politisi Partai Demokrat ini.

Menurut Andi, sosialisasi terbuka yang dikemas dengan menghadirkan artis Sunda ini perlu diapresiasi. Sebab, kata Andi, kegiatan sosialisasi menjadi tidak kaku dan bisa lebih diterima oleh masyarakat.

Meskipun begitu, Andi memberi masukan agar sosialisasi semacam ini terus dilakukan agar masyarakat semakin faham prosedur atau mekanisme perizinan online tersebut.

“Saya tadi melihat masyarakat yang hadir sangat antusias dan pemaparan yang disampaikan oleh BPPT juga sangat jelas. Saya mendorong agar sosialisasi semacam ini menjadi trend baru pemerintah kota,” tegas Andi.

Tinggalkan Balasan