Berkat Senam, Ibu Dua Anak Ini Selalu Terlihat Bugar
Oleh: Ridwan Alamsyah

Jurnal Bandung – Kecintaannya pada olahraga senam dimulai ketika duduk di bangku SMA. Saat itu, Intan, sapaan akrabnya memiliki kelebihan berat badan hingga 10 kilogram (kg) dari berat badan idealnya.
Setelah mencoba semua jenis olahraga, pemilik nama lengkap Intan Bestari itu akhirnya jatuh cinta kepada senam karena dalam waktu enam bulan saja, Intan berhasil mencapai berat badan yang diinginkannya.
“Dari situ kang, Intan semangat untuk menjaga tubuh,” ujar Intan kepada Jurnal Bandung, Rabu (24/6).
Setelah jatuh cinta pada olahraga yang mengandalkan gerak tubuh itu, Intan pun mencoba mengikuti kompetisi senam. Berkat prestasinya yang selalu gemilang, nama Intan pun sedikit demi sedikit terus menanjak hingga harum di kalangan para pesenam.
Intan kala itu berhasil meraih medali emas dalam Pekan Olahraga Daerah (PORDA) mewakili Provinsi Banten dan mendali perak, serta perunggu ketika mewakili Kabupaten Subang. Belum lagi dari kompetisi lokal hingga akhirnya dilarang mengikuti lagi kompetisi.
“Alhamdulillah, sekarang jadi juri dan Instruktur senam saja di pertandingan-pertandingan,” ujar penggemar aneka jus ini riang.
Kini, Intan pun bersemangat mengajar senam zumba yang menurutnya memiliki banyak kelebihan dibandingkan jenis senam lain seperti body language (BL) maupun aerobik.
Zumba adalah senam yang mengacu pada budaya latin, sehingga hampir 70% gerakannya mencontek gerakan tarian salsa yang disertai iringan lagu. Hal itulah yang menjadikan senam zumba banyak disukai orang.
Intan melanjutkan, gerakan senam zumba pun tidak terlalu sulit diikuti. Namun, gerakannya yang atraktif bisa membakar lemak dalam jumlah banyak. Tak ayal, banyak kaum wanita yang menginginkan bentuk tubuh ideal menyukainya.
Keseharian Intan pun kini terbilang sangat padat. Setiap hari, hampir enam sanggar senam disambanginya.
“Walau jaraknya berjauhan, saya senang menjalaninya,” ujar ibu dari Nagisha dan Keefe ini sumringah.
Dengan hanya menjaga pola tidur dan asupan makanan yang bergizi serta menjalani pola hidup sehat, menjadikan Intan tampak masih seperti gadis remaja.
Penyuka warna hitam dan merah ini memiliki harapan untuk tetap eksis di dunia senam dan menelurkan pesenam yang berkualitas.
“Dan, tentunya betul-betul disenangi oleh semua orang,” tutup Intan tersenyum.