Uu Sebut Pendidikan Menjadi Skala Prioritas Setelah Iman dan Taqwa
Oleh : Yuga Khalifatusalam
Jurnalbandung- Calon wakil gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum, menilai sektor pendidikan sangat penting demi kesejahteraan masyarakat Jabar.
Menurutnya, sebelum berbicara pembangunan, maka pendidikan harus bisa menjadi perhatian pertama bagi pemerintah.
“Pendidikan skala prioritas kedua setelan peningkatan iman dan takwa,” kata Uu saat menghadiri kelulusan SMK Bhakti Kencana, di Bandung, Selasa (15/5).
Menurutnya, jika pendidikan sudah baik, maka sektor lainnya pun akan mengikuti baik.
“Hanya dengan pendidikan, ekonomi dan kesehatan akan berubah. Jadi pendidikan skala prioritas untuk mengubah kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Saat menjabat Bupati Tasikmalaya, Uu mengatakan telah berupaya meningkatkan kualitas pendidikan baik formal maupun nonformal. Untuk formal, dia memberi anggaran yang maksimal untuk pengembangan pendidikan mulai dari tingkat SD hingga SMA.
Selain itu, dia pun memberi perhatian lebih untuk pendidikan nonformal. Beberapa di antaranya dengan memberi pelatihan untuk nelayan dan petani.
Sementara itu, Perwakilan Yayasan Adiguna Kencana, Abdul Latif, memuji komitmen Uu dalam meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat. Menurut dia, saat menjabat Bupati Tasikmalaya selama 2 periode, Uu memberi perhatian yang besar terutama dalam pengalokasian anggaran untuk pendidikan.
Oleh karena itu, pihaknya tidak ragu untuk mendukung Uu yang berpasangan dengan Ridwan Kamil pada Pemilu Gubernur Jawa Barat 2018 ini. “Saya tidak ragu untuk mengusung Kang Uu dan Kang Emil. Semoga mereka berdua terpilih,” kata Latif yang juga mengaku sebagai ketua relawan dan simpatisan Uu Ruzhanul Ulum