Tak Mau Dipermalukan Di Rumah Sendiri, Atlet Jabar Berlatih Hingga Luar Negeri
Oleh: Yuga Khalifatusalam

Jurnal Bandung – Tidak mau dipermalukan sebagai tuan rumah dalam gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat XIX/2016, semua atlet asal Jabar terus digembleng.
Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jabar Ahmad Saefudin mengungkapkan, seluruh atlet Jabar terus digenjot dan menjalani latihan, baik di dalam maupun di luar negeri.
Penggenjotan atlet tersebut dibagi ke dalam empat metode, di antaranya metode dekonsentralisasi, sentralisasi, desentralisasi, dan sirkuit.
“Untuk atlet yang menjalani metode sirkuit, saat ini sedang berada di luar negeri untuk mengikuti sejumlah pertandingan. Cabang olahraga yang sedang berlatih di luar negeri di antaranya tenis lapangan, golf, dan catur,” katanya kepada Jurnal Bandung di Bandung, Senin (24/8).
Penggenjotan atlet di luar negeri, kata dia, sangat penting. Pasalnya, hal itu untuk membiasakan para atlet bertanding dengan lawan-lawan yang ada di luar negeri. Sehingga, pengalaman atlet pun bertambah.
“Latihan bertandingnya kan dengan atlet luar, jadi levelnya juga beda,” imbuhnya.
Pihaknya mengaku sudah memiliki peta kekuatan lawan yang bakal bertanding di PON Jabar.
“Kami sudah menghitung kemampuan setiap atlet. Setiap cabor, setiap atlet, setiap nomor, kami sudah memiliki,” paparnya.
Ahmad menambahkan, kontingen Jabar akan mengikuti seluruh cabor mengingat Jabar menjadi tuan rumah pada ajang olahraga empat tahunan itu.
“Kita semua ikut, 100%. Kita dapat wild card,” tandasnya.