Resmi, Persib Boyong Kambuaya dan Irianto Bagian dari Skuad Musim Depan
Oleh: Redaksi
Jurnalbandung.com – Teka-teki merapatnya Kambuaya dan Irianto berseragam Persib Bandung akhirnya terjawab sudah. Pasalnya di instagram Persib Bandung telah menggunggah video selamat datang dan bergabung kepada kedua pemain timnas tersebut.
Video yang diunggah sekitar pukul 07.00 WIB ini langsung mendapatkan respon positif dari para bobotoh. Setidaknya ada sebanyak 12.480 komentar dan 129 like dari bobotoh.
Berdasarkan informasi yang di dapat dari instagram Persibaya, kedua pemain tersebut meninggalkan Persibaya karena punya alasan tersendiri.
Untuk Kambuaya, meninggalkan Persibaya karena tidak ada kata sepakat antara dirinya dengan Persibaya dalam perpanjangan kontrak.
Sementara itu, untuk Rahmat Irianto dikarenakan adanya alasan keluarga, selama ini pria yang akrab disapa Rian ini sering mendapatkan teror bahkan sampai ke keluarganya. Sehingga Rian memutuskan untuk hengkang dari Persibaya.