Rekor Dunia Permainan Angklung Akan Tercipta di Bandung
Oleh: JB-01
Jurnal Bandung – Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Bandung akan menggelar acara permainan angklung terbanyak di dunia.
Sebanyak 20 ribu peserta akan terlibat dalam kegiatan yang akan digelar di Stadion Siliwangi, Rabu 22/4 mendatang itu.
Video pemecahan rekor dunia tersebut akan disuguhkan kepada para delegasi peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) yang digelar di Bandung, 24 April mendatang.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung Herlan JS menuturkan, persiapan acara pemecahan rekor dunia tersebut kini sudah mencapai 70%.
“Persiapannya sudah 70%. Kenapa tanggal 22 digelarnya, supaya nanti pas tanggal 24 videonya bisa ditampilkan di hadapan para tamu (peringatan KAA ke-60),” ujar Herlan kepada Jurnal Bandung, Minggu (5/4).
Menurut Herlan, peserta yang terlibat dalam pemecahan rekor dunia tersebut terdiri dari pelajar dan berbagai anggota komunitas di Kota Bandung dan berbagai daerah lainnya di Jawa Barat.
“Mayoritas memang pelajar, ada yang datang dari Sumedang, Garut, dan berbagai daerah lainnya. Mudah-mudahan bisa terpecahkan rekornya,” imbuhnya.
Herlan juga menegaskan, acara ini tidak dibiayai APBD. Namun, merupakan hasil sumbangan dari sejumlah pihak, terutama Saung Angklung Udjo.
“Semua hasil sumbangan, angklungnya dari Saung Udjo,” sebut Herlan.