Polsek Cileunyi Berikan Hadiah Bagi Pelanggar Lalu lintas

Oleh: Dadan Burhan AA

Foto net
Foto Dadan Burhan AA

Jurnal Bandung – Puluhan pengendara sepeda motor di Cileunyi terjaring razia operasi simpatik yang digelar oleh polsek Cileunyi. Ada yang berbeda dengan operasi kali ini, pasalnya para pengendara sepeda motor yang melanggar bukannya diberikan tilang, namun malah diberi hadiah oleh polsek Cileunyi.

Kapolsek Cileunyi, Kompol Edi Suwandi menggungkapkan, hari ini,   pengguna jalan khususnya roda dua yang tidak menggunakan helm tidak langsung dikenakan tilang, melainkan diberi peringatan dan pengarahan tentang peraturan lalu lintas.

“Khusus hari ini saja bagi pengguna kendaraan roda dua yang tidak menggunakan helm, diberi arahan demi keselamatan berlalu lintas,” ujar Kapolsek Cileunyi Edi kepada Jurnalbandung.com, Kamis (10/3).
Edi menjelaskan, polisi memberikan helm secara cuma-cuma atau gratis kepada pengguna kendaraan roda dua yang tidak menggunakan helm sebagai pengaman kepala.

Dalam operasi tersebut, kata Edi, Polsek Cileunyi menyiapkkan 150 helm, bingkisan sembako dan Sepatu yang diperoleh dari para pengusaha dan CSR perusahaan yang ada di wilayah Kecamatan Cileunyi.

“Selain diberikan helm, kami berikan juga bingkisan yang berisi sembako, hari  ini memang Polsek Cileunyi menggelar operasi simpatik di simpang Tol Cileunyi,” kata Kapolsek.

“Ini kami lakukan sebagai  pendidikan kepada masyarakat atau pengguna kendaraan roda dua khususnya agar mematuhi peraturan lalu lintas, salah satunya menggunakan helm sebagai alat keselamatan. Kedepan, tidak ada lagi alasan tidak mempunyai helm,” ungkapnya.

Lebih lanjut Edi, mengungkapkan ada sebanyak 10 persen para pengendara motor yang masih melanggar dengan tidak memakai helm.

Oleh sebab Itu, kata Edi, dalam operasi simpatik tahun Ini, pihaknya memberikan helm secara gratis dengan harapan ada perubahan bagi pengguna kendaraan roda dua bertapa pentingnya menggunakan helm demi keselamatan pengendara sendiri.

Tinggalkan Balasan