Emil Segera Rombak Total Pejabat di DPMPT Kota Bandung

Oleh: Bayu Wicaksana

Jurnalbandung.com – Pasca penangkapan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPT) Kota Bandung Dandan Riza Wardana (DRW) oleh Tim Sapu Bersih (Saber) Pungutan Liar (Pungli) Kota Bandung, Jumat (27/1) lalu, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil akan segera merombak total seluruh pejabat lama di DPMPT.

Selain telah menonaktifkan DRW dari jabatannya, Emil pun akan mengganti jabatan struktural lainnya. Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil menyatakan, akan menerapkan sistem bedol desa pada organisasi perangkat daerah (OPD) yang telah mencoreng citra Pemkot Bandung itu.

“Rencana besarnya akan saya pindahkan semua, bedol desa,” tegas Emil seusai memberi arahan kepada seluruh pejabat eselon II di Balai Kota Bandung, Senin (30/1).

Dalam kesempatan itu, Emil pun menggandeng Kapolres Bandung Kombes Hendro Pandowo untuk memberikan pengarahan kepada bawahannya itu.

Emil memastikan, dirinya hanya akan mempertahankan pejabat yang baru dipindahkan ke DPMPT dengan alasan mereka belum mengetahui apa-apa terkait aktivitas di OPD tersebut.

“Sekdis tidak di-plt, baru pindah seminggu, tidak tahu apa-apa,” katanya.

Sebagai pengganti DRW, Emil telah menunjuk Evi Shaleha sebagai pelaksana tugas (plt) Kadis DPMPT Kota Bandung.

Emil pun mengaku telah menandatangani surat penunjukan plt tersebut, sehingga dalam waktu dekat ini, tidak ada lagi kekosongan jabatan dan pelayanan kembali berjalan normal.

“Ekor itu gimana kepala. Kalau kepala suka duit, ekor juga suka duit. Kalau kepalanya bengkok dikit, ekornya bengkoknya lebih banyak,” tegasnya.

Emil mengakui, saat ini, pelayanan di kantor DPMPT sedikit terganggu. Selain masih adanya pemasangan garis polisi di sejumlah ruangan, kekosongan jabatan pun turut mempengaruhinya.

“Mohon sabar. Saya sudah tanda tangan plt, Bu Evi Shaleha, (sekarang menjabat) asisten daerah III,” tandas Emil.

Tinggalkan Balasan