DPRD Sebut Rugi Besar Jika Persib Gagal Menjamu Persija di Bandung
Oleh: Redaksi
Jurnalbandung.com – Lanjutan liga 1 2019, sampai saat ini Persib Bandung belum diberi kepastian terkait izin pertandingan saat menjamu Persija Jakarta pada tanggal 28 Oktober 2019. Anggota DPRD Kota Bandung Andri Rusmana merasa kecewa, pasalnya banyak kerugian yang dirasakan ketika Big Macth laga kandang gagal digelar.
“Selain kekecewaan bobotoh, berapa banyak masyarakat yang mengalami kerugian dari segi ekonomi,” katanya kepada wartawan saat ditemui di Bandung, (22/10).
Menurut dia, laga Big Macth antara Persib Bandung dengan Persija ini sangat menyedot animo bobotoh diseluruh Jawa Barat. Bahkan lanjut dia, tidak sedikit bobotoh dari luar Jabar sengaja datang ke Bandung.
“Jadi selain bobotoh, para pedagang kaki lima, tukang parkir, tempat makan bahkan hotel pun pasti merasa rugi. Kalau ditaksir mungkin bisa sampai miliaran rupiah kerugiannya,” katanya.
Jadi, menurut Andri, para bobotoh yang datang dari luar Bandung tidak hanya menyaksikan Persib bertanding saja, banyak yang sengaja datang sekalian liburan di kota Bandung.
“Sepak bola saat ini sudah menjadi hiburan, jadi stadion ini bisa dikatan sebagai sebuah destinasi wisata,” katanya.
Lebih lanjut dia mengatakan, jika takut tentang keamanan, dia percaya TNI dan Polri pasti mampu mengatasi segala jenis gangguan.
“Kedepan saya berharap baik pemerintah dan aparat saling bahu membahu membantu agar izin pertandingan bisa keluar. Jangan takut ada kerusuhan, karena bobotoh datang ke stadion untuk menyaksikan tim kebanggaan bukan untuk membuat kerusuhan,” katanya.