Deddy Mizwar: Wacana Full Daya School Harus Dikaji dari Berbagai Perspektif

Oleh: Yuga Khalifatusalam

Foto Yuga Khalifatusalam
Foto Yuga Khalifatusalam

Jurnal Bandung – Beda pemimpin beda kebijakan, itulah yang terjadi dalam dunia pendidikan di Indonesia. Baru saja dilantik, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy langsung mengeluarkan kebijakan tentang full day school.‬

‪Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengatakan wacana penerapan full day school di Jabar harus dikaji terlebih dahulu. Sebab, kata Deddy, masyarakat Jabar memiliki kultur yang berbeda.‬

‪”Tinggal dibahas saja, jangan apriori dulu, barangkali ada benarnya. Dikaji oleh ahli dan saya bukan ahli (pendidikan tapi pasti ada maksud baiknya itu. Jadi sebaiknya dikaji dari berbagai perpektif,” kata Deddy kepada jurnalbandung.com di Gedung Sate Bandung, Selasa (9/8).‬

‪Deddy mencontohkan, di beberapa daerah, masyarakat biasanya menggunakan gedung sekolah untuk pengajian.

‪”Siang itu diniyah, kelas-kelas dipakai buat belajar agama. Makanya dari SD sampai SMP, enggak ada namanya sekolah sore. Di Jawa Barat jarang sekali ada SD atau SMP sore karena dipakai buat belajar mengaji. Ini ada pengaruh kultur,” katanya

Tinggalkan Balasan