Banyak Ciptakan Bibit Unggul dan Rekor Baru, Legislator Jabar Ini Apresiasi PON 2016

Oleh: Redaksi

Foto net
Foto net

Jurnal Bandung – Setelah berkompetisi selama 12 hari, tuan rumah Jawa Barat berhasil menjadi juara umum PON XIX.

Jabar unggul dengan 217 medali emas, 157 medali perak, dan 157 medali perunggu. Di belakang Jabar, berturut-turut mengekor Jawa Timur di posisi kedua dan DKI Jakarta di posisi ketiga.

“Alhamdulillah, setelah penantian selama 55 tahun, kerja keras semua pihak berhasil mengantarkan Jabar kembali menjadi juara umum. PON kali ini menjadi pemersatu semua elemen di Jabar, mulai pemerintah, atlet, pelatih, hingga masyarakat, bahu-membahu menyukseskan event ini,” tutur Wakil Ketua DPRD Jabar, Haris Yuliana di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kamis,
(29/9).

Selain membawa kembali aura kemenangan, menurut Haris, PON XIX juga memunculkan bibit-bibit baru dalam dunia olahraga di Jabar.

“Misalnya dalam final futsal Senin lalu. Permainan tim futsal Jabar sangat bagus dan mendominasi lawan, sehingga akhirnya bisa meraih emas. Saya harap, setelah ini kompetisi futsal bisa lebih semarak. karena olahraga ini bisa menjadi langkah awal regenerasi bibit unggul sepak bola Jabar,” ungkap Haris.

Haris mengaku, percaya diri dengan masa depan dunia olahraga, khususnya di Jabar. Menurutnya, banyaknya pemecahan rekor di PON XIX menunjukkan adanya antusiasme dan semangat para atlet untuk berprestasi.

Hal itu ditandai dengan banyaknya rekor baru yang tercipta, hingga Rabu (28/9) kemarin, 66 rekor baru telah tercipta, yang didominasi cabang olahraga renang dan atletik.

“Semangat berprestasi ini muncul dari rasa aman dan nyaman yang dirasakan para atlet, sehingga mereka bisa fokus melakukan apa yang mereka inginkan, tanpa takut adanya ancaman dari luar,” ujar Haris.

Haris menambahkan, kesuksesan PON XIX bukanlah klaim tanpa bukti. Meski ada beberapa gugatan yang masuk ke dewan hakim, mayoritas bisa diselesaikan dengan musyawarah.

“KONI saja memberi nilai 9 untuk penyelengaraan PON kali ini. Laporan semua gubernur (komandan kontingen) positif, bahkan meningkat dibandingkan PON lalu (PON 2012 Riau). Kemudian dari jumlah gugatan yang jauh berkurang. PON Riau lalu ada 42 gugatan, sedangkan sekarang hanya sembilan gugatan,” beber Haris.

Oleh karena itu, Haris mengapresiasi kinerja semua pihak yang telah
menyukseskan event empat tahunan ini.

“Paling utama tentu saja jiwa sportivitas yang ditunjukkan semua kontingen, sehingga PON XIX berjalan sukses, aman, lancar, dan memuaskan semua pihak,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan